-->

3 Kekuatan Captain Marvel yang Digadang-gadang Bisa Membantu Avengers Ketika Melawan Thanos di Endgame [Review Captain Marvel Ala Mak Kinan]

Sumber: Marvel Studio's

Hai, Sobat Narablog!

Dan para penggemar Marvel Cinematik Universe (MCU), mana suaranyaaa? #teriakkeraspakaitoa
Hayoo dah pada nonton Film Captain Marvel belum, nih?
Mak Kinan, pak suami dan si Bujang sudah, dong. Bagaimana dengan kalian? 




Di awal Maret 2019 kemarin, kami bertiga sudah nonton film Captain Marvel ini. Tepatnya pada tanggal 10 Maret 2019 lalu.

Tapi mohon maaf review filmnya enggak kelar-kelar, hanya markir di kepala si emak ini. Maklum tugas dunia nyata selalu memanggil dengan date line dan tanggung jawab yang mayan berat konsekuensinya untuk ditinggalkan.
Plus kondisi emak pekerja yang tanpa ART ini, juga sering kelelahan Fernando ... hihi alesan. #Piss

Ok, back to laptop ...

Nah, jika Sobat sudah nonton. Apa nih kesan mendalam setelah nonton Film Captain Marvel ini? Jika belum, bolehlah baca review singkat si Mak Kinan ini saja. 😉

Tentang Film Captain Marvel


Film Superhero cewek berdurasi 128 menit ini merupakan film superhero perempuan pertama besutan Marvel Cinematic Universe, loh.

Dibintangi oleh Brie Larson sebagai Captain Marvel dengan sutradara Anna Bodden dan Ryan Flek. Hebatnya film ini ternyata mampu menyedot jutaan penikmat film di berbagai belahan dunia.

Dilansir dari JawaPos.com pada tanggal 4 April 2019, film Captain Marvel ini minggu lalu telah menembus angka USD 1 Miliar atau setara dengan 14 ribu triliun rupiah. Pencapaian yang sungguh fantastis , bukan?

Rekor Captain Marvel ini diraih pada 3 April 2019. USD 358,1 juta diperoleh dari pemutaran di Amerika Utara, sedangkan USD 644,5 juta lainnya diperoleh dari pemutaran di negara-negara yang lain.

Merupakan film ketujuh besutan Marvel Cinematic Universe yang berhasil tembus hingga miliaran dolar dari keseluruhan tiga puluh delapan film yang berhasil memecahkan rekor tersebut.
(Sumber: Jawapos.com 4 April 2019)

Post Credit Film Avengers: Invinity War


Banyak penonton pastinya tertarik menonton film Captain Marvel ini, karena rasa penasarannya seputar hubungan point kredit yang dipromokan oleh MCU di akhir film Infinity War dengan munculnya logo sang kapten ini. 

Dalam post credit tersebut dijelaskan bahwa Agen S.H.E.I.L.D Nick Fury (Samuel L Jackson) yang bermata satu, bersama dengan seorang teman agen lainnya merasa kebingungan dan turun dari mobil karena adanya keributan di tengah kota yang membuat jalanan macet total. 

Sadar bukan sebuah fenomena biasa di bumi, maka Agen Nick Fury pun menyalakan alat komunikasi (pager) yang menghubungkannya dengan seseorang untuk meminta bantuan.

Belum selesai dia berkomunikasi lewat alat itu, mendadak tubuhnya perlahan menghilang menjadi debu. Hingga dalam hitungan detik tubuh Agen Fury pun lenyap.

Gambar yang muncul di alat komunikasi yang tergeletak di jalan saat berkomunikasi dengan seseorang tersebut adalah hologram Captain Marvel.

Dari situasi ini, sepertinya banyak penikmat film MCU makin penasaran dengan sosok yang bakalan bisa membantu menyelamatkan avengers saat melawan Thanos berikutnya, yaitu sang kapten ini.

Sepintas Tentang Film Captain Marvel


Seorang perempuan cantik terlihat berada di dalam salah satu kamar asrama pasukan elit Galaxy Kree. Dia selalu menatap ke arah luar dan merasa ada sesuatu dalam dirinya yang sulit dia jelaskan.

Melalui mimpi-mimpi yang sulit diterjemahkan, dia berusaha memahami arti mimpi-mimpinya itu. Mimpi yang selama ini selalu menemani dan cukup mengganggu waktu istirahatnya.

Dialah Vers (Brie Larson), seorang calon pasukan elit Bangsa Kree. Bersama dengan sang komandan Yon Rogg yang diperankan oleh Jude Low. Vers giat berlatih agar bisa segera bergabung dengan Starforce, pasukan elit Galaxy Kree.

Uniknya sang komandan selalu mengawal, menemani dan memberikan motivasi pada  Vers, terutama jika Vers merasa ada masalah.

Ada kah sesuatu antara sang komandan dengan Vers ini? Hmm ... rasanya enggak juga.

Masalah terbesar Vers adalah pengelolaan emosinya. Terutama jika mimpi-mimpi itu kembali datang. Seolah menggiring dia untuk berontak dan keluar dari jati dirinya saat ini.

Sang komandan meyakini jika dalam tubuh Vers terdapat kekuatan melibihi dari yang terlihat.

Dia (Vers) bisa bertarung dengan taktik dan penguasaan medan yang mumpuni. Selain itu kecerdasan Vers, kemampuan melibas segala sesuatu dengan cepat melalui tangannya yang mirip dengan lemparan bola api, dan juga seni bertarung yang dimiliki Vers merupakan aset terbesar masa depan Bangsa Kree nantinya.

Sumber: Marvel Studio's

Singkat cerita Vers akhirnya berhasil melewati serangkaian test dan terpilih sebagai anggota pasukan elit Starforce Bangsa Kree. 

Maka misi pertama Vers pun dimulai ...

Namun malang bagi Vers, dalam misi pertamanya Vers tertangkap oleh Bangsa Skrull. Vers tertipu oleh penyamaran Kaum Skrull dalam misi penyelamatan yang dia emban.

Mereka (Bangsa Skrull) bisa berubah wujud menjadi makhluk hidup lain yang sama persis, walau sudah di cek dengan alat pendeteksi DNA milik Bangsa Kree. 

Dalam usaha Vers melarikan diri dari penyekapannya, Vers akhirnya terdampar di planet lain yang bernama Bumi. Di sini Vers mulai merasa jika dia merupakan bagian dari planet ini. Mimpi-mimpi yang sering menghias di kepalanya pun mulai memberikan petunjuk. 

Ketika Vers berusaha menangkap Talos (Ben Mendelson) seorang pemimpin dari Galaxy Skrull, yang  sedang berganti wujud menjadi penduduk bumi. Betapa kagetnya dia, mendapati kenyataan jika sebenarnya ia hanya dimanfaatkan oleh Yon Rogg (sang komandan) dan juga Bangsa Kree. 

Malalui copy suara dari memori rekaman Talos saat menyekap Vers. Di mana awalnya memori rekaman tersebut hendak digunakan Talos untuk mencari tempat disembunyikan sejumlah anggota keluarganya serta kaum Bangsa Skrull terakhir yang tersisa karena ulah Bangsa Kree. 

Akhirnya dari rekaman tersebut Vers mengetahui jika faktanya dia memang benar penduduk asli Bumi dengan nama Carol Danvers.

Seorang Captain pilot NASA US yang bersahabat dengan Maria Rambeau (Gemma Chan) serta dokter Lowson yang ternyata seorang Bangsa Kree dalam penyamarannya sebagai ilmuwan yang juga berperan sebagi senior pilot Vers di NASA US dengan identitas asli bernama Mar-vell.

Alhasil mimpi-mimpi dan kegalauan Vers selama ini pun terjawab sudah.

Sedangkan pada misi perdananya sebagai Tim Starforce Galaxy Kree yang mengidentifikasi bahwa penduduk Galaxy Skrull adalah kaum berbahaya karena kemampuan mereka berubah wujud menjadi makhluk hidup lain yang sama persis ini. Ternyata ujung-ujungnya diketahui Vers hanyalah propaganda dan taktik Bangsa Kree saja dalam misi penguasaan Galaxy Skrull. 

Dalam aksi penyelamatan Bangsa Skrull ini, Sang Kapten totalitas mengeluarkan kemampuan dan taktik bertarung yang dimilikinya. Hingga akhirnya bisa menyelamatkan Kaum Bangsa Skrull yang terisisa di dalam perlindungan pesawat dokter Lowson atau Mar-vell.

Selain itu, ketika Vers tertangkap oleh Komandan Yon Rogg dan bisa berkomunikasi kembali dengan dokter Lowson setelah mengetahui identitasnya kembali.

Diketahui pula oleh Vers bahwa tesseract ternyata juga berada dalam pesawat dokter Lowson ini. Yaitu sebuah batu yang berkekuatan sangat  kuat, hingga nantinya bisa membuat para avengers dan separuh penduduk bumi lenyap menjadi debu karena digunakan  oleh Thanos di Infinity War.

Terus apa hubungannya dengan Avengers di film Endgame, yak?


Di sepuluh menit terakhir film ini, ketika Carol Danvers dan Nick Fury sedang ngobrol santai di rumah Maria Rambeau dijelaskan bahwa jika terjadi masalah genting kembali di Bumi, dan Nick Fury berkeinginan untuk menghubunginya. Dia bisa menggunakan alat komunikasi pager ini. 



Dijelaskan pula oleh Carol jika alat tersebut sudah di setting agar terkoneksi hingga 2 galaxy dari Bumi. (cek post credit Film Avengers: Infinity War)

Lalu ... kekuatan apa ya, yang kemungkinan digunakan Captain Marvel dalam upayanya mengembalikan keadaan di bumi nanti, saat jentikan Thanos kembali berulah? 


Padahal di Infinity War beberapa avengers sudah lenyap menjadi debu. Begitu pun dengan separuh penduduk bumi.

Nah, berikut 3 kekuatan Captain Marvel yang digadang-gadang pecinta MCU dalam upayanya membantu Avengers yang tersisa saat melawan Thanos, ala Mak Kinan.

1. Kekuatan Menyerap dan Mengambil Energi Musuh


Carol Danvers yang awalnya hanya seorang captain pilot di NASA US ini tentunya tidak serta merta menjadi Captain Marvel dengan kekuatan super heronya.

Ledakan radiasi psych magnetron oleh Yon Rogg saat perjalanan terakhir Carol Danvers mengantarkan dokter Lowson dengan tujuan laboratorium dokter Lowson sendiri ke pesawat pribadinya dalam misi menyelamatkan Kaum Skrull yang tersisa. Menyebabkan Carol Danvers berubah menjadi setengah alien dengan menyerap energi dokter Lowason atau Mar-vell ini.


Sejak ledakan radiasi tersebut membuat Carol menjadi semakin kuat. Terbukti saat melawan Tim Starforce Galaxy Kree. Kekuatan menyerap dan mengambil energi lawan ini, menyebabkan Captain Marvel menjadi semakin kuat dan lincah.

2. Mode Binary


Kekuatan melepaskan bola api yang panas dan penuh energi ini, bukan kekuatan biasa. Di akhir cerita, kekuatan ini akhirnya bisa mengalahkan komandan Starforce Bangsa Kree dan mengirimnya memakai kapsul yang sudah rusak.

Kapsul yang rusak tersebut dinyalakan hanya dengan sekali melepaskan bola api panas dari tangan Captain Marvel saja, loh.

3. Bisa Membawa Bala Bantuan dari Galaxy Lain

Dengan DNA alien dan pengusaan bahasa alien yang dimiliknya. Sepertinya hanya Captain Marvel saja yang bisa berkomunikasi dengan makhluk hidup lain antar galaxy.

Terbukti di film ini sang kapten dengan percaya diri mencarikan daerah yang aman bagi Kaum Bangsa Skrull yang tersisa dari gangguan Bangsa Kree ke salah satu tempat di penjuru galaxy.

Kemungkinan saat melawan Thanos pun Captain Marvel bisa  melakukan hal serupa. Meminta bantuan antar galaxy yang bisa membantu para super hero di bumi ketika melawan Thanos dengan Infinity Stone-nya.

Tonton dan Nikmati Filmnya, tanpa Ekspektasi Tinggi

Film Captain Marvel ini menurut si Emak, bakalan datar-datar saja dan berasa enggak nyambung banget jika belum nonton film-film MCU lainnya, terutama Film Infinity War. Karena film-film ini memang saling berkesinambungan.

Begitu pula untuk film ke depannya yang bakal rilis di tanggal 26 April 2019 nanti, yaitu film The Avengers: Endgame.

Bisa jadi dikarenakan banyak plot yang harusnya bisa digali lebih di film ini, atas karakter-karakter yang diinginkan untuk persiapan film Endgame berikutnya. Kenyataannya belum bisa ditonjolkan di sini.

Apalagi jika penikmat film ini belum pernah membaca komik 'Mbak' Captain Marvel ini pula, bisa jadi makin bertambah bingung lagi deh, hehe.
Koq filmnya sudah selesai, tadi ceritanya tentang apa, yak?

Nah ... loh. 😁

Film ini bercerita tentang si Captain Marvel yang digadang-gadang bakalan membantu para avengers saat melawan Thanos di Endgame nanti.

Ya ... semoga saja ekpektasi kita bakalan terwujud, yak? hehe. #keep smile

Overall seperti biasa Marvel Cinematic Universe selalu bisa memberikan tampilan film yang memukau dalam setiap filmnya. Sehingga pemirsa tetap bisa menikmati film ini dengan alur yang asyik serta joke-joke kecil yang selalu ada di sela-sela adegan.

Sayangnya menggunakan bahasa inggris, jadi si emak ini kesulitan jelasin isi joke-jokenya itu, hihi. #maafkan ya pemirsa.

Oke Sobat Narablog. Di atas adalah 3 kekuatan Captain Marvel ala Mak Kinan yang digadang-gadang bisa membantu Avengers dalam upayanya mengembalikan keadaan damai di bumi dari ulah Thanos di Endgame nanti, serta sedikit reviewnya ala Mak Kinan juga.😉

Nah, jika ada salah kata, mohon dimaafkan ya Sobat. Maklumlah ... kan yang ngereview si Emak, hehe. 😁🙏

Met menanti film Avengers berikutnya, ya Sobat. Met berburu tiket di tanggal 24 April nanti.

Salam,

-Kinan-

43 Responses to "3 Kekuatan Captain Marvel yang Digadang-gadang Bisa Membantu Avengers Ketika Melawan Thanos di Endgame [Review Captain Marvel Ala Mak Kinan] "

  1. sudah nonton filmnya tapi menurutku ngga terlalu wow hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hehe, bisa jadi belum nonton Infinity War atau blm pernah baca komiknya mba. ��

      Delete
  2. Waah saya belum nonton filmnya. Kalau yang Avengers ada Thanosnya sih udah. Nunggu yang End Of The Game pulak

    ReplyDelete
    Replies
    1. Siip mb. Bujang kami juga nunggu film Avengers 4 juga koq mb. ��

      Delete
  3. Sepertinya seru ya, dan bisa jadi pilihan film cerita kepahlawanan ya, menghadapi liburan dan lebaran bisa seru nih urusannya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Benar Mis. Ambil pesan yang disampaikan di film saja dan nikmati filmnya.

      Delete
  4. Hiks, nasib suami gak suka nonton dan anakku pun cewek yang demennya upin ipin dan tayo, diajak nonton beginian sih gak ada yg mudeng kayanya. Padahal kayanya seru ya sampe bawa-bawa galaxy lain segala, wew...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hehe, nggak pa2 mbak.
      Ini juga karena bujang kami dah gedhe. Dulu juga sukanya Ultraman dan nggak suka nonton.

      Delete
  5. film film seperti ini graphicnya juga wow banget y mbak. trims reviewny mb ^^ salam knal

    ReplyDelete
    Replies
    1. Salam kenal juga Mb Vidya.
      Iya mbak graphic ilustrasinya bagus. Imajinasi tingkat tinggi.

      Delete
  6. Maafkan emak yang kudet ini, agak gak paham dengan filmnya wkwkwkw beda generasi.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hehe, nggak pa2 mbak.
      Emak ini pun nonton juga karena bujangnya ngajak, hihi.

      Delete
  7. Aku belum nonton dan nggak pernah nonton film superhero yang ini. Kenapa, ya? Soalnya anak-anak nggak ada yang minta juga, sih, wkwkwk ...

    Filmnya kelihatannya seru, ya. Biasanya kalau film seperti ini, selain alur ceritanya, aku tuh suka sama special effect-nya yang canggih. Ya nggak sih, Mak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yups mbak.
      Jadi terlihat beneran gitu ya, padahal kan khayalan, hihi.

      Delete
  8. film ini ngehits banget dah ah, kekinian banget, sampe emak-emak juga penasaran hihi

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pendapatan sampai milyaran US dolar, loh mb.
      Setara dengan 14 triluyun rupiah.
      Hehe, bukan uang kecil kan? ��

      Delete
  9. Wah, belum nonton saya nih. Semoga minggu ini dapat alokasi waktu biar seru. Thanks review nya mbak

    ReplyDelete
    Replies
    1. Moga masih ada ya mbak.
      Sepertinya sudah pada kelar.

      Delete
  10. Sudah nonton dan lebih suka review Mak Kinan ini hihihi
    Memang untuk ukuran MCU kualitas film oke..tapi jalan cerita kurang greng divisualisasikan #halah
    Tapi so far nyambung ceritanya dan aku nunggu end of the game

    ReplyDelete
    Replies
    1. Makasih Mb Dian unt apresiasinya.
      Iya mb, kami juga nunggu Film Avengers 4 juga.

      Delete
  11. Terimakasih atas reviewnya mbak, bikin makin penasaran saja....

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nunggu Avengers 4 mbak.
      Sepertinya seru juga tuh.

      Delete
  12. seruuuu amat sih, saya mau nonton ini suami susah banget diajakin, wkwkwk. heu. Yaudah sabar aja nunggu di tipi 2 atau 3 tahun kemudian, basi gpp lah, hehehe. pasrah ~

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nggak usah sedih Mb Stef. Dah ku review spesial buat Mb Stefi, hehe.

      Delete
  13. Ya Pantesan aja saya agak bingung Ternyata memang karena saya belum pernah nonton maupun baca kisah mengenai avengers maupun captain Marvell Ini. Hehe

    ReplyDelete
  14. Belum nonton nih, karena masih ada bocil balita jadi nggak berani nonton. Kakaknya kadang terlalu sayang ke adiknya merasa nggak enak hati nonton hanya berdua. Hihihi.. bagus nih filmnya, asli saya jadi penasaran buat nonton. Jadi seolah membayangakan aksi heoriknya tokoh.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mbak. Kalau buat saya sih pesan moralnya ya yang selalu diambil. Di sela aksi heroik yg ditampilkan. ��

      Delete
  15. Saya suka baca review film2 sejenis ini tapi selama ini belum pernah menjadikan target tontonan di bioskop, hehe. Maklum, anak sulung cewek dan masih ada si bungsu yg belum boleh diajak ke dalam.
    Jadi, selain baca review, saya nunggu filmnya ada di google film atau iflix saja. Masih lamaaa kayaknya :)


    ReplyDelete
    Replies
    1. Nggak apa2 Mb Tatiek. Saya pun terpaksa mengikuti karena si bujang saja, sih. ��

      Delete
  16. Saya jarang nonton pilem mba.. Thanks reviewnya yaa

    ReplyDelete
  17. Belum pernah nonton film genre seperti ini mbak. Takut kalau lihat yang perang2an. Baca reviewnya saja alhamdulillah udah ngena. Kalau nonton belum berani.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ok mbak. Makasih kalo sdh dapet feel filmnya dengan baca review ini.

      Delete
  18. Sampe sekarang alhamdulillah belum sempet nonton captain marvel. Padahal bakalan ada di avengers end game. Aduhh huhu makasih loh mbak aku dapet spoiler setelah baca ini

    ReplyDelete
  19. Aku sudah nonton mba. Filmnya seru2 saha. Yang bisa aku ambil dari sini adalah terkadang mana kawan dan musuh itu tidak bisa ditebak kecuali kita mencari tahu sendiri. Jangan hanya mendengar dari satu pihak.

    ReplyDelete
  20. Saya suka ketinggalan zaman dan lola kalau diajak lihat beginian, Mbak..hiks. Dulu pernah nulis artikelnya, itu pake keringat dan otot..kwkwk

    ReplyDelete
  21. belum nontooonn. tp sy lebih suka genre islami atau tema keluarga sih. hehe

    ReplyDelete
  22. Saya belum menonton film ini gegara terhasut nonton film romantis cinta-cintaan

    ReplyDelete
  23. Wah, saya belum nonton filmnya mba... Semenjak punya krucil2 yang 5 tahun dan 3 tahun jadi jarang nonton di bioskop nih. Kemarin aja nonton yang avenger thanos yang pertama si kecil sempat rewel. Makanya harus diseleksi lagi deh kalau mau nonton bioskop. Alhasil nonton di website lagi dah huft

    ReplyDelete
  24. Wah mak Kinan gaul pisan euyy, saya liatnya yang sebelum ini nih, itu juga karena diajak. Dan itu juga nggak sampai otak gitu rasa rasanya. Maklum, ini emak emak pecinta drama Korea, hahahaha. Tapi emang keren sih ini filmnya ya.

    ReplyDelete
  25. aku ga sabaaaaaar nonton avangers jadinya :D. capt marvel udh nonton dong, walopun agak flat ya ceritanya. tapi biar gmn, film ini akhirnya bisa jd mata rantai dari film2 marvel yg lain :D. jd ngerti jg kenapa fury pake penutup mata :D. jenius sih pembuat marvel ini. bisa gitu yaaa, film2nya saling terhubung giniii.

    ReplyDelete
  26. Wah,seru bc review an flm ini. Jujur sy suka nonton flm, tp di rumah, wkwkwk..soalnya bw balita gak bgt deh ke bioskop, hihi. Sy tunggu kamu di tv ya, hihi

    ReplyDelete

tambahkan teks diatas kolom komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel